Yogyakarta (25/06)- Program Studi Magister Bioetika Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan Audiensi pada Selasa, 25 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan program pendidikan magister bioetika kepada berbagai instansi dan institusi pendidikan serta pelayanan kesehatan.
Audiensi yang diselenggarakan secara online ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai institusi, antara lain Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Jember, Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Respati Yogyakarta, RSUD Nyi Ageng Serang, BLKK Dinas Kesehatan Yogyakarta, RSU Syifa Medika Banjarbaru, dan RS Happyland.
Acara ini mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari para peserta, terbukti dari banyaknya pertanyaan dan masukan yang diberikan. Acara diawali dengan pemaparan dari ibu Dr. Dra. Retna Siwi Padmawati, MA, selaku Ketua Program Studi Magister Bioetika UGM yang memperkenalkan program pendidikan serta menjelaskan pentingnya bioetika dalam institusi pendidikan kedokteran dan pelayanan kesehatan.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan dari ibu dr. Wika Hartanti MIH, tim pengelola Program Studi Magister Bioetika UGM yang menekankan bahwa kebutuhan akan pendidikan bioetika sangat penting untuk menjawab tantangan etis di bidang kedokteran dan pelayanan kesehatan. Para peserta audiensi turut aktif memberikan tanggapan dan saran yang konstruktif untuk pengembangan program studi ini di masa depan.
Dengan adanya audiensi ini, diharapkan dapat terjalin kerja sama yang baik antara Program Studi Magister Bioetika UGM dengan berbagai institusi terkait, serta meningkatkan pemahaman dan implementasi bioetika di berbagai bidang kesehatan.
Penulis: Alifia Nuurma Addini